Kopi Jatim Kian Mendunia, JCFF 2025 Lampaui Target Transaksi
Gelaran Java Coffee & Flavors Fest (JCFF) 2025 di Hotel Double Tree Surabaya mencatat transaksi spektakuler. Hanya dalam setengah hari pembukaan, Sabtu (23/8), nilai business matching sudah menembus Rp55,8 miliar, terdiri dari Rp33,7 miliar perdagangan dan Rp22,1 miliar pembiayaan.
“Capaian ini melampaui target Rp50 miliar, bahkan dua kali lipat dari tahun lalu yang hanya Rp30 miliar,” kata Kepala Perwakilan BI Jatim, Ibrahim.
Selain transaksi, JCFF menghadirkan sisi budaya kopi, mulai dari sejarah hingga gaya hidup, serta menampilkan produk unggulan kopi Jatim seperti Trawas dari Mojokerto. Event ini juga melibatkan lelang kopi daring dengan peserta internasional, serta hiburan rakyat dan pameran komoditas lain seperti cokelat dan rempah.
Menurut Ibrahim, momentum ini memperkuat posisi Indonesia sebagai salah satu produsen kopi terbesar dunia, sekaligus membuka peluang lebih luas bagi kopi Jawa Timur di pasar global. (Red)