Seminar & Pelatihan Tian Xia Taiji Quan 9 Jurus Narasumber Adi Setiago Pembina ADYTI Pusat

Seminar dan Pelatihan Tian Xia Taiji Quan 9 Jurus diselenggarakan Asosiasi Dong Yue Taiji Quan Indonesia (ADYTI) Jatim, Tian Xia Taiji Quan Indonesia dan Duta Taiji Indonesia dengan narasumber Adi Setiago selaku Pembina ADYTI Pusat, Sabtu 9 Juli 2022.

Kegiatan dimulai pukul 7 pagi dan berakhir jam 5 sore, di DS Bistro A1-A2 G Walk Citraland Jl. Taman Gapura Surabaya.

Adi Setiago menjelaskan Tian Xia Taiji Quan 9 Jurus yang dikembangkannya disesuaikan untuk masyarakat di Indonesia.

“Masyarakat banyak yang belum mengenal Taiji Quan oleh karenanya saya membuat gerakan yang lebih simpel tapi gagah, sehingga mengubah image Taiji Quan. Karena Taiji Quan diidentikkan dengan olahraga Opa Oma. Padahal Taiji Quan itu gagah, semangat dan harus konsentrasi,” tegas Laoshi Adi Setiago.

Masih penjelasan Laoshi Adi Setiago, dalam seminar tak hanya praktek tapi juga penjelasan teori Taiji Quan yang diberikannya. Taiji Quan adalah ilmu bela diri, namun bukan untuk fighting tapi dimainkan dengan semangat, rileks, tenang dan imajinasi sehingga tidak mudah pikun, imbuh Adi Setiago.

“Semoga jurus ini bisa berkembang dan diterima masyarakat,” harap Laoshi Adi Setiago pengarang buku ‘Pelatih Tai Ji Quan Yang Handal’.

Adi Setiago menginformasikan bahwa seminar sebetulnya hanya diselenggarakan sekali, namun animo pecinta Taiji Quan begitu besar, akhirnya digelar 3 kali, yakni pada Sabtu 9 Juli 2022, Minggu 17 Juli 2022, Sabtu 30 Juli 2022 di tempat yang sama DS Bistro.

Frengky Gani selaku ketua panitia mengatakan selama ini Taiji dikenal untuk lanjut usia, namun Laoshi Adi Setiago memperjelas bahwa Taiji harus dipelajari sejak muda untuk membentuk struktur tubuh yang baik, kelenturan terutama sehingga dapat beraktivitas hingga tua.

Adi Setiago menyerahkan bingkisan

Ang Meliana Ketua ADYTI Jatim mendukung kegiatan seminar dan pelatihan dengan narasumber Adi Setiago. “Dengan seminar ini para peserta semakin mengerti dan mencintai Taiji Quan. Semoga acara ini memberi manfaat bagi semua,” harap Ang Meliana.

Zainuddin mewakili Toni Liono founder Duta Taiji Indonesia mengucapkan terima kasih kepada Laoshi Adi Setiago sebagai narasumber.

“Tian Xia Taiji Quan 9 Jurus ini sangat bermanfaat tidak sekedar mengetahui tapi memahami betul jurus yang dikarang Laoshi Adi Setiago,” ujarnya.

Tresye Pangkiey owner DS Bristo mengaku sangat menyukai olahraga Taiji Quan dan berlatih setiap Sabtu, di Pakuwon. “Olahraga ini sangat bermanfaat, biar saya sudah berusia 64 tahun tapi bersyukur terhindar dari sakit tulang. Masyarakat yang belum mengenal Taiji bisa ikut,” ajak Tresye.

Dalam acara, Adi Setiago menyerahkan bingkisan kepada Ang Meliana, Zainuddin, dan Tresye Pangkiey. Seluruh peserta mendapatkan sertifikat juga bingkisan dari para sponsor. Adi Setiago dan Frenky Gani mengucapkan terima kasih kepada seluruh sponsor pendukung dan peserta. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *