BYD Hadirkan Sirkuit All-Terrain NEV di Zhengzhou, Tawarkan Edukasi dan Pengalaman Berkendara Ekstrem
Zhengzhou, Tiongkok – Build Your Dreams (BYD) menghadirkan pengalaman berkendara New Energy Vehicle (NEV) yang menantang sekaligus edukatif melalui Sirkuit All-Terrain BYD Zhengzhou, fasilitas khusus NEV pertama di Tiongkok. Sirkuit yang diresmikan pada Agustus 2025 ini memungkinkan publik merasakan langsung performa kendaraan listrik BYD di berbagai kondisi ekstrem dan simulasi penggunaan nyata.
Berdiri di atas lahan seluas 198.700 meter persegi, sirkuit ini dirancang untuk menguji kemampuan kendaraan listrik menghadapi tanjakan curam, lintasan licin, jalur berbatu, hingga medan off-road. Beragam zona pengalaman disediakan, antara lain Low-Friction Ring, Intelligent Parking, Kick-Plate, Dynamic Paddock, Race Track, Off-Road Park, Indoor Sand Dune, Wading Pool, hingga simulasi Megawatt Flash Charging.
Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia, Eagle Zhao, mengatakan bahwa sirkuit ini menjadi ruang pengalaman yang memungkinkan publik melihat dan merasakan langsung bagaimana teknologi NEV BYD bekerja secara komprehensif.
“Melalui berbagai lintasan dan zona pengalaman, pengunjung dapat memahami bagaimana teknologi bekerja dalam kondisi ekstrem maupun penggunaan sehari-hari. Inovasi bagi kami bukan hanya soal performa, tetapi bagaimana teknologi dapat diakses dan memberi manfaat nyata,” ujarnya.
Salah satu daya tarik utama adalah Low-Friction Ring, lintasan licin yang mensimulasikan kondisi es dan salju untuk menguji sistem stabilitas kendaraan. Selain itu, BYD juga mendemonstrasikan teknologi e³ Platform pada DENZA Z9GT yang memungkinkan manuver unik seperti Compass Turn dan Crab Walk, serta fitur Intelligent Parking yang mampu melakukan parkir otomatis tanpa pengemudi di dalam kendaraan.
Untuk pengujian performa tinggi, tersedia lintasan balap sepanjang 1.758 meter, sementara zona Off-Road Park menghadirkan 27 skenario medan ekstrem dengan kemiringan hingga 42 derajat. BYD juga menampilkan Indoor Sand Dune, lintasan pasir buatan terbesar di dunia yang diakui Guinness World Records.
Tak kalah penting, BYD memperkenalkan teknologi Megawatt Flash Charging dengan daya lebih dari 1.000 kW, yang memungkinkan pengisian baterai dari 20 hingga 80 persen hanya dalam waktu sekitar 5 menit.
Melalui fasilitas ini, BYD menegaskan pendekatan berbasis pengalaman dalam pengembangan teknologi kendaraan listrik. Konsep sirkuit all-terrain ini dinilai relevan untuk pasar global, termasuk Indonesia, yang memiliki karakter jalan dan kondisi geografis yang beragam.
Ke depan, BYD berencana memperluas jaringan sirkuit all-terrain di sejumlah wilayah lain di Tiongkok sebagai bagian dari penguatan ekosistem kendaraan energi baru dan percepatan transisi menuju mobilitas berkelanjutan. Red

