Karaoke & Line Dance Perkumpulan Marga Ku Surabaya Jatim Rayakan Imlek 2025 Bagikan Angpao

Karaoke & Line Dance Perkumpulan Marga Ku Surabaya Jatim (东爪哇泗水古氏宗亲会) merayakan Tahun Baru Imlek 2576 secara meriah, di gedung perkumpulan, Ruko Ambengan Plaza Surabaya, tepat pukul 6 petang, Kamis 6 Februari 2025.

Kusno (古学银) salah satu pengurus menyampaikan Karaoke & Line Dance Marga Ku dilakukan setiap hari Kamis, dihadiri anggota kurang lebih 50 orang.

Lebih lanjut, Kusno menjelaskan bahwa Karaoke & Line Dance Marga Ku ini didirikan sejak 2007 seiring dengan berdirinya perkumpulan. Saat ini Perkumpulan Marga Ku diketuai oleh Sindodinata Koeswandi (古燊连).

Karaoke & Line Dance Marga Ku juga melakukan pertemuan persahabatan dengan grup nyanyi lain di Surabaya.

“Malam ini, Karaoke & Line Dance Marga Ku merayakan Imlek dengan makan malam bersama dan pengurus membagikan angpao. Kami berharap semua anggota makin kompak dan latihan bersama di sini setiap Kamis yang menjadi wadah mengembangkan bakat menyanyi dan menari,” terang Kusno didampingi Wakil Ketua Yeni (古群艳), Sue San (曾瑞珊), dan Sia Lien (古霞连).

Para anggota tampil menyanyi bergantian, diiringi Line Dance. Timmy sebagai pemandu acara atau MC mengajak seluruh hadirin bermain games, setelah makan malam usai. Kegiatan berlangsung di lantai 2.

Permainan games seperti menebak nama Ketua Marga Ku, tebak kata, berpacu dalam melodi, joget lucu dan fashion show. Para pemenang langsung mendapat hadiah angpao dari pengurus.

Seluruh hadirin pun sangat antusias dengan permainan tersebut, bahkan mereka tidak beranjak pulang hingga acara berakhir.

Pada akhir acara, Wakil Ketua Yeni, didampingi pengurus Sue San, dan Sia Lien membagikan angpao kepada seluruh yang hadir.

Para pengurus mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek penuh kesuksesan, banyak rejeki dan sehat selalu. (Red)