Wali Kota Surabaya Berharap Banyak Bhikku Penyebar Semangat

Acara Pindapata Bhikkhu dan Pabbajja Samanera di Vihara Dhammajaya dihadiri Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi sebagai bentuk toleransi antar umat beragama, Sabtu (6/7/2024).

Kegiatan Pabbajja Samanera diikuti dengan batas minimum usia 11 tahun dan maksimal berusia 60 tahun, di Vihara Dhammajaya terletak di Jalan Bulu Jaya V No 19, Surabaya.

Wali Kota Eri mengatakan, menyampaikan Pindapata Bhikkhu yang diikutinya hari ini mengajarkan keindahan dalam berbagi dan saling menghormati.

“Pada pagi ini saya bisa menghadiri acara di Vihara Dhammajaya ini, ada satu keindahan yang saya rasakan. Kita diajarkan saling berbagi tanpa melihat agama, saling menghormati tanpa melihat latar belakang kita dari mana,” kata Wali Kota Eri.

Dalam kegiatan Pabbajja Samanera diikuti 28 calon Bhikkhu merupakan pelatihan pembentukan karakter di internal umat Buddha yang berguna untuk memajukan moral dan spiritual.

Wali Kota Eri berharap, mereka yang mengikuti Pabbajja Samanera bisa melanjutkan perjuangan para Bhikkhu atau Bante pendahulunya. Meneruskan dan menyebarkan kebaikan kepada umat.

Tak lupa, Wali Kota Eri menitipkan doa kepada pada Bhikkhu untuk keharmonisan Kota Surabaya, agar semua warganya hidup dalam toleransi, guyub rukun dan saling berbagi satu sama lain. (Red)