Lebih dari seratus pendonor mendaftarkan donor darah yang diselenggarakan Gereja St Aloysius Gonzaga bersama Harmonis Surabaya Club dan PMI, pada Minggu 9 Juni 2024.
Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 06.30 pagi hingga jam 11 siang, di kantor Gereja St. Aloysius Gonzaga, berhasil mendapatkan 79 bag darah dari 110 pendaftar. Sisanya 31 orang dinyatakan tidak bisa melakukan donor darah setelah melalui pemeriksaan medis.
Pengurus gereja memberikan bonus 1 paket sembako berisi; 3 kg beras, 1 kg gula pasir, 1 ltr minyak goreng, 5 bks mie instan, dan 1 biskuit, untuk seluruh pendonor yang lolos.
“Kegiatan donor darah ini akan diselenggarakan kembali pada bulan Agustus,” ujar Totok Sudarto selaku Dewan Kehormatan PMI Kota Surabaya dan Penggerak Donor Darah Suka Rela. (Red)