Salah satu kafe terbilang baru di kawasan Perumahan PPS Gresik, adalah P2A Kafe tepatnya berada di Jl. Raya Permata Suci No.26, Manyar, Kabupaten Gresik.
Kafe ini menempati lantai 2 dan 3, di salah satu ruko di depan Pasar perumahan PPS. Buka setiap hari, mulai pukul 10 siang dan tutup jam 10 malam.
Saat masuk P2A Kafe ada suasana berbeda, dengan deretan kursi sofa yang mewah. Penikmat kopi bisa memilih berada di lantai 2 indoor atau outdoor bahkan di roof top.
Berada di roof top juga sangat menyenangkan karena bisa melihat pemandangan sekitar dari atas sembari menikmati kopi.
P2A Kafe & Resto ini memiliki beberapa menu yang bisa dipilih. Minuman aneka olahan kopi menjadi best seller tentunya, dengan beragam camilan dan makanan berat. Harga mulai 10k.
Minuman ada Kopi, non kopi dan teh. Kemudian untuk makanan berat ada Rice Bowl Beef Kretek seperti rendang, Rice Bowl Chicken Black Pepper, dan Indomie goreng.
Makanan ringan ada kentang goreng, dimsum, churros, sambosa, kebab, dan sebagainya.
P2A Kafe & Resto juga menyediakan tempat buat gathering 10 orang. (Red)