Lebaran menjadi momen menarik bagi seluruh keluarga muslim dengan berkumpul bersama dan saling bermaafan. Bahkan banyak hidangan khas yang selalu dihadirkan yang membuat kangen.
Hidangan khas lebaran, di antaranya ketupat yang dibuat dari beras dan dimasak dalam bungkus anyaman daun kelapa, dimasak hingga beberapa jam. Ketupat adalah pengganti nasi yang rasanya mirip lontong.
Ketupat dimakan bersama Opor Ayam yang sangat populer di tanah air. Opor ayam memang tidak hanya dijumpai saat lebaran saja, namun menjadi masakan sehari hari. Makanan yang identik dengan kuah santan dan ayam ini memiliki cita rasa yang nikmat dan gurih.
Selain opor ayam, tambahkan sedikit sambal goreng ati yang masaknya dicampur dengan kentang dan petai.
Kemudian ada rendang khas masakan Padang yang populer di dunia dengan rasa gurihnya.
Lalu ada pula lontong sayur yang lezat. Menu ini bisa dijumpai setiap hari, karena mudah membuatnya dan banyak dijual pedagang.
Untuk kuenya pasti nastar, kastengels dan putri salju. Kue nastar adalah kue kering yang dibuat dari tepung terigu, mentega, telur, dan vanili. Dibuat bulat dengan beragam isian.
Demikian pula kastengels hampir sama pembuatannya dan ditambahkan keju parut di atasnya.
Seiring dengan berlalunya lebaran, hidangan inipun turut menghilang. Menu istimewa yang tak terlupakan, membuat selalu ingin pulang ke rumah. (Sumber Ig Pemprov Jatim).