Komunitas

Perkumpulan di Surabaya Kirim Bantuan Korban Gempa Pulau Bawean Melalui Koarmada II TNI AL

Para pengusaha Tionghoa Surabaya yang tergabung dalam Yayasan Bhakti Persatuan (YBP), bersama Buddhist Education Center (BEC) Surabaya, Perkumpulan Longevitology dan Metta School, mengirimkan bantuan kepada warga yang terdampak gempa di Pulau Bawean.

Pengiriman disalurkan melalui Koarmada II TNI AL, pada Kamis malam, (28/3/24).

Paket bantuan yang dikirim mencakup berbagai keperluan penting, di antaranya; mie instan, air mineral, beras, gula pasir, garam, minyak goreng, lauk pauk, sembako, kopi, obat-obatan, terpal, matras, selimut, dan sandal untuk pengungsi.

Sebanyak 4 mobil box yang mengangkut barang bantuan, diberangkatkan dari PT Susanti Megah, menuju Koarmada II TNI AL.

Setiba di lokasi, bantuan diterima secara simbolis oleh Kepala Dinas Pembinaan Potensi Maritim (Kadispotmar) Koarmada II Kolonel Laut (P) Dwi Yoga Pariyadi, M.Tr.Hanla., M.M., CTMP.

Bantuan tersebut, langsung dimasukkan dalam lambung KRI Teluk Banten-516, bersama bantuan logistik dari pihak lain. Rencananya, akan diberangkatkan ke Pulau Bawean pada Jumat (29/3/24).

Turut dalam penyerahan bantuan, Oei Tjing Yen, Sherly dari YBP dan lain lain. (Red)