Jangan jauh pergi ke kota asal makanan tradisional, cukup datang saja ke ‘Kuliner Tjap Legende’, digelar di Atrium Grand City Mall Surabaya, dari 20 September hingga 1 Oktober 2023, pukul 10.00 – 22.00 WIB, tiket masuk gratis.

Festival Kuliner Tjap Legende dimeriahkan 52 stan makanan tradisional otentik Indonesia, di antaranya; Ayam Betutu Bali, Nasi Borang Lamongan, Nasi Krawu Gresik, Lumpia Semarang, Pempek Palembang, dan masih banyak lagi.

“Kata Legende itu dari Bahasa Belanda bacanya legenda. Bedanya event ini dengan event kuliner lainnya, yakni sajian makanan tradisional tak hanya dari Surabaya dan sekitarnya, tapi juga berasal dari kota besar di Indonesia. Seperti Bali, Aceh, Jakarta, Pontianak, Semarang, Solo, Yogya dan sebagainya. Event ini pertama kali digelar di Grand City Mall Surabaya,” terang Iwan Wijaya Manajer Marketing Komunikasi Grand City Surabaya.

Agustine M.S selaku Senior GM Grand City Mall Surabaya mengatakan kegiatan ini kolaborasi yang baik antara Grand City Mall Surabaya dengan Samsaka untuk memanjakan lidah pengunjung Grand City Mall Surabaya dan mengangkat UMKM.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas terselenggaranya acara ini. Kami berharap Kuliner Tjap Legende bisa menarik masyarakat untuk datang ke Grand City Mall Surabaya,” harapnya.

Lidya Wangsa Branch Area Head CIMB Niaga mengucapkan selamat atas terselenggaranya Kuliner Tjap Legende di Grand City Mall Surabaya. Ia berharap event ini berdampak positif bagi perekonomian.

Gito Sugiarto selaku Direktur PT Hardaya Widya Graha berharap kawula muda termotivasi mencintai kuliner asal Indonesia dan bisa melestarikannya.

Febriyanto Rachmat CEO Samsaka Group mengungkapkan konsep yang diusung ‘Kuliner Tjap Legende’ adalah membawa kuliner legend yang unggul dari berbagai kota dan semua menu telah dikurasi.

Suasana pembukaan acara dan pengunjung

Acara pembukaan Kuliner Tjap Legende dimeriahkan pertunjukan gamelan yang dibawakan oleh siswa siswi SD Katolik Santa Theresia. Juga tarian asal Banyuwangi.

Dian salah satu pengunjung mengaku sangat senang adanya Festival Kuliner Tjap Legende dengan menyajikan beragam menu makanan dari berbagai kota.

“Saya sengaja mengajak keluarga ke sini untuk makan siang. Memang pengunjungnya ramai. Tapi meja kursinya cukup banyak dan nyaman. Bisa membeli aneka makanan yang jarang kita temui, tapi di sini ada,” ujarnya.

Kuliner Tjap Legende mencerminkan nilai budaya yang penting, karena makanan merupakan bagian dari identitas suatu daerah atau bangsa. Selain itu, kuliner Nusantara juga dapat menjadi daya Tarik wisata kuliner bagi wisatawan yang ingin mencicipi keunikan kuliner Indonesia.

Perkembangan kuliner Nusantara di Indonesia, saat ini berkembang dengan luar biasa, karena banyak sekali makanan lokal yang telah diangkat untuk “naik kelas” dari yang biasanya dijual di pinggir jalan, saat ini juga tersedia di kafe, restoran dengan sajian menarik dan kebersihannya lebih terjaga.

Kuliner Tjap Legende adalah festival kuliner terbesar dan terlengkap, dari yang halal sampai non-halal, semua ada.

Selain menikmati berbagai kulinernya, pengunjung juga bisa berfoto ria lantaran banyak spot yang Instagramable. Pasalnya, festival ini dihiasi dengan penjor serta lampu cantik yang terbentang pada area event yang memiliki khas Legendaris.

Para pengunjung juga bisa mendapatkan Cashback 50%. Caranya mudah, ketika membayar langsung melakukan pembayaran dengan Scan QRIS OCTO Mobile by CIMB Niaga Maximal cashback hingga Rp 15.000. (Red)