Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman meresmikan komplek makam Aulia Sono yang telah rampung pembangunannya, Kamis Sore, (4/5/2023).
Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Jenderal Dudung Abdurachman didampingi Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf, Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak dan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor
Ali.
Usai menandatangi prasasti, rombongan menuju pendopo makam untuk melakukan pemotongan untaian bunga oleh Jenderal Dudung didamping istri Ny. Rahma Setyaningsih.
Hadir dalam acara tersebut Kapuspalad Mayjen TNI Eko Erwanto, Danrem 084/Surabaya Brigjen TNI Terry Tresna Purnama, dan Dandim 0816/Sidoarjo Letkol Inf Masarum Djati Laksono dan Wakapolresta Sidoarjo AKBP Deny Agung Andriana.
Kedatangan KASAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman ke Sidoarjo itu disambut antusias ribuan pelajar yang berbaris rapi di sepanjang jalan Ksatrian mulai dari timur, hingga pintu masuk kawasan makam religi
Aulia Sono.
Bersamaan dengan itu, Dudung juga meresmikan rumah dinas Guspujat
Optronik I Pusplad JI. Ksatrian, Sono Buduran Sidoarjo yang baru saja rampung pembangunannya.
Dalam sambutannya, Jenderal Dudung menceritakan awal mula dibangunnya kawasan makam Aulia Sono yang menurutnya cukup megah itu.
la mengingat kembali waktu itu sekitar 7 bulan yang lalu Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali menyampaikan keinginannya untuk memperbaiki dan merenovasi komplek makam pendiri Pondok Sono. Karena tempatnya ada di asrama militer.
Kemudian mantan Pangdam Jayakarta itu memberikan waktu untuk bertemu bertatap muka membicarakan niat baik tersebut.
“Karena memang biasanya para peziarah masuk kesini hanya ada jalan sekitar 1 meter. Dan para peziarah ini kesulitan masuk, bahkan kendaraan tidak bisa masuk. Akhirnya saya sampaikan ke Pak Bupati. Pak Bupati nanti akan kita fasilitasi dan saya setuju. Saya katakan ke Pak Bupati bahwa untuk kemaslahatan umat saya gak pernah berpikir,” ujarnya. (Red)