Destinasi menarik di Sumenep, salah satunya wisata pantai Slopeng yang luar biasa indahnya. Deburan ombak saat menyentuh butiran pasir yang halus, desiran angin sepoi, hawa panas sejuk menusuk tulang, dari jauh terlihat deretan kapal di tengah lautan.

Recommended untuk dikunjungi bagi traveler sejati. Kangen selalu ingin kembali berlibur menghabiskan waktu di Pantai Slopeng yang berada di Ambunten, Trebung Ghetteng, Sema”an, Dasuk, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur.

Pantai Slopeng selain menyajikan pemandangan alam yang mempesona sepanjang mata, juga terbilang bersih.

Masuk ke mari dikenakan biaya 5 ribu rupiah dan biaya parkir 5 ribu untuk motor dan 10 ribu untuk mobil.

Selain jalan jalan menikmati indahnya pantai, pengunjung bisa naik kuda dengan membayar 10 hingga 20 ribu rupiah. Tukang kuda bersedia memvideokan saat kita naik kuda. Atau bisa menyewa motor pantai ATV.

Fasilitas lain, gazebo untuk beristirahat bersama keluarga, rumah makan, toilet, musholla, dan tempat camping.

Perjalanan darat memakan waktu sekitar 4 jam dari Surabaya menempuh 159 km. Gunakan GPS untuk membantu perjalanan. Bisa juga naik pesawat karena di Kota Sumenep sudah dibuka Bandar Udara Trunojoyo. (Red)