Badan Pimpinan Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia atau HIPMI Kabupaten Madiun Lantik 46 pengurus periode 2021-2024 di Pendopo Muda Graha.
Pelantikan ini dilakukan langsung oleh Ketua BPD HIPMI Jawa Timur Rois Sunandar Maming dan dihadiri Bupati Madiun Ahmad Dawami Ragil Saputro yang akrab disapa Kaji Mbing, Minggu (9/1/22).
Pelantikan ditandai dengan pengucapan janji oleh seluruh badan pengurus dan penyerahan pataka dari Ketua Umum Badan Pengurus Daerah (BPD) Hipmi Jawa Timur kepada Ketua Umum BPC Hipmi Kabupaten Madiun yang disaksikan langsung oleh Bupati Madiun.
Bupati Madiun meminta agar para anggota HIPMI tidak terlalu banyak diskusi namun harus banyak eksekusi. Dirinya juga menyampaikan agar para pengusaha memiliki sense of crisis terhadap lingkungannya. (Red)